Hi! Hello! Welcome! :D

Minggu, 06 November 2011

Frankfurter, frank, wiener, wennie

Ini post yang kedua. Kemarin kan gak ngepost, jadi anggap saja post ini mewakili hari ini. Btw, judulnya kece yah. Kayak yang nulis ini B). Iya nih, jadi kita akan membahas hotdog.

Lah? kok jadi hot dog? (soalnya kemaren malem gue makan kebab) Ehehe. Nah frankfurter, frank, wiener, wennie atau Hot Dog itu jenis sosis (kalo diluar sih udah pasti dari babi) yang dimasak atau diasapi dengan tekstur yang lebih halus, rasa yang lebih lembut, dan lebih basah. Hotdog sering dimakan pake tangan, terutama di US. Sosis ini biasa dimakan dengan roti lunak atau bun yang berbentuk sama dengan sosisnya. Nah sandwich kombinasi inilah yang biasa disebut Hod Dog.

Hot Dog biasanya dimakan dengan topping sesuai selera, bisa mustard, saus sambal, saus tomat, bawang, mayonnaise, buah atau sayur yang dipotong dan atau sauerkraut, kubis yang diawetkan dari Jerman.

Frankfurter itu diambil dari kata Frankfurt, Jerman, dimana sosis dari daging babi didajikan dalam roti, seperti Hot Dog sekarang. Sosis ini disajikan pada orang-orang di acara penobatan kaisar, lho. Mulai dengan penobatan Maximilian II, kaisar Romawi suci sebagai raja. Kalo wiener, berasal dari kota Wina, Austria, orang Jarman menyebutnya 'Wien'. Kota ini adalah rumah bagi sosis yang terbuat dari campuran daging babi dan daging sapi.

Hot dog sendiri dianggap ditemukan oleh istri dari dari Antonioine Feuchwanger, orang Jerman. Dia menjual hot dog dijalan-jalan St Louis, Missouri, Us, tahun 1880-an. Nah, penambahan roti ada dikarenakan para pelanggannya terus mengambil sarung tangan plastiknya agar mereka bisa makan tanpa membakar tangan mereka sendiri. Kreatif banget gitu ya. Kepikiran aja bisa pake roti.


Segitu aja dulu ya, udah malem, besok sekolah :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar